UJIAN PRAKTIK AGAMA KRISTEN TAHUN PELAJARAN 2024/2025

Pada hari Selasa tanggal 29 April 2025 guru Agama Kristen melaksanakan ujian praktik Agama Kristen yang dipandu oleh Bapak Yudha Lerwanto, S.Pd.K, sebelum ujian praktik dimulai semua siswa-siswi yang beragama Kristen diminta berkumpul di ruang Agama Kristen untuk selanjutnya diberi pengarahan untuk membuat undian terlebih dahulu dengan nomor urut satu sampai dengan nomor urut 21 setelah nomor urut jadi maka untuk selanjutnya yaitu mengambil nomor urut ujian. Namun sebelum itu semua siswa diberikan pemberitahuan cara penilaian dari tiga tes ujian praktik, dari hokum kasih, iman rasuli, dan menyanyi lagu rohani.
Bagi siswa-siswi yang langsunghafal nilainyya 100 bagi yang mengulang satu kali nilainya 90-99,dan yang mengulang 2 kali nilai 81-90. Setelah selesai memberikan pengarahannya maka para peserta ujian diminta keluar dari ruangan yang ada hanya siswa yang diuji susuai nmor urut ujian pada undian tadi. Sebelum menghafalkan Iman Rasuli, Hukum, Kasih, Doa Bapa Kami dan menyanyikan lagu rohani setiap siswa diminta menyebutkan nama lengkap dan kelasnya serta nomor ujian yang elah diambil kepada tim penguji, setelah itu baru siswa menyanyikan lagu rohani, ada yang memulai dari menghafalkan hokum kasih, menghafalkan iman rasul dan menghafalkan Doa Bapa Kami. Setelah semua selesai semua siswa dikumpulkan kemudian diberitahukan letak kekurangannya. (nug)



